Hallo sobat #Airmen

“Profiling Dosen”

Direktur Politeknik Penerbangan palembang dalam hal ini di wakili oleh wakil direktur I Bpk. Asep Muhammad Soleh ,S.SiT.,M.Pd
Beserta seluruh dosen mengikuti kegiatan Profiling Dosen Politeknik Penerbangan Palembang yang di laksanakan pada hari ini Rabu,31 Juli 2024

Bekerja sama dengan Pusat Inovasi Psikologi Universitas Padjadjaran,dan di hadiri juga oleh Tim kepegawaian Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Perhubungan Udara.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi Dosen untuk pengukuran secara psikologis melalui upaya yang sistematis dalam mengungkap aspek-aspek psikologis yang tercakup dalam indikator
humanis, berkarakter, dan futuristik tentunya hal ini memerlukan evaluasi mendalam dan melibatkan umpan balik dari kolega, mahasiswa, dan hasil pekerjaan. Biasanya, seseorang yang humanis memiliki empati dan kemampuan berinteraksi dengan baik, yang berkarakter menunjukkan integritas dan konsistensi dalam nilai-nilai, dan yang futuristik mampu memandang jauh ke depan serta beradaptasi dengan perubahan.

Ketiga aspek ini saling melengkapi dan sangat berharga dalam membentuk dosen yang efektif dan inspiratif dalam memmebrikan pendidikan yang berkualitas.

#SalamProprestasi